Kapolsek Gabuswetan Menggelar Silaturahmi Dengan Tokoh Agama

Kapolsek Gabuswetan Menggelar Silaturahmi Dengan Tokoh Agama

Indramayukabarane-Kapolsek Gabuswetan Polres Indramayu AKP Joni, S.H. kembali melaksanakan silaturahmi dengan tokoh agama di Kabupaten Indramayu, Senin (24/4/2023).

 

Dalam kegiatan itu Kapolres Indramayu didampingi Kanit Propam Polsek Gabuswetan Aiptu Rokhman.

Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui AKP Joni mengatakan hari ini kami menyambangi Ustad Endang salah satu tokoh agama Desa Rancamulya Kecamatan Gabuswetan Kabupaten Indramayu.

Baca juga:  Polsek Kandanghaur Gencar Lakukan Patroli Malam Hari Antisipasi Kriminalitas

 

Menurutnya, silaturahmi dengan ulama sangat penting dilakukan untuk bertukar pendapat, karena ulama merupakan tokoh panutan di masyarakat.

 

“Yang intinya kami mempererat persaudaraan, terlebih kepada alim ulama dan tokoh masyarakat merupakan panutan di masyarakat,” ucap Kapolsek didampingi Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu Ipda Tasim.

 

Ia menambahkan bahwa Polsek Gabuswetan Polres Indramayu akan terus menjalin hubungan silaturahmi dengan siapa saja, karena menurutnya hubungan baik akan berdampak pada terciptanya wilayah yang aman, nyaman, damai dan kondusif. Tutup AKP Joni.(zamhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *