Ops Pekat Lodaya 2023, Sat Samapta Polres Indramayu Himbau Remaja Untuk Tidak Mengkonsumsi Miras

Ops Pekat Lodaya 2023, Sat Samapta Polres Indramayu Himbau Remaja Untuk Tidak Mengkonsumsi Miras

Indramayukabarane_ Sat Samapta Polres Indramayu jajaran Polda Jabar berikan himbauan dan arahan kepada enam orang remaja yang sedang mengkonsumsi minuman keras (miras) di Waduk Bojong Sari, Kecamatan dan Kabupaten Indramayu.

Hal ini dikatakan Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim kepada awak media, Minggu (19/03/2023).

Ipda Tasim menyampaikan, kegiatan yang digelar ini merupakan patroli penyakit Masyarakat (Ops Pekat Lodaya 2023) menjelang bulan suci Ramadhan.

Baca juga:  Babinsa Koramil 1613/Terisi Mengikuti Kegiatan Rapat Sosialisasi Pekerjaan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Cipanas

“Operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif, yang didukung penegakkan hukum serta deteksi dini dalam rangka penanggulangan penyakit masyarakat (pekat) seperti perjudian, prostitusi, minuman keras, serta gangguan Kamtibmas lainnya guna mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif,sehingga masyarakat khususnya umat Islam, dapat merasa aman dan nyaman saat merayakan ibadah Puasa,” katanya.

Dalam kegiatan itu, lanjut Ipda Tasim, beberapa barang bukti, beberapa botol miras jenis Ciu dan jenis anggur kolesom kami amankan.

Terhadap para remaja diingatkan untuk tidak mengulangi perbuatannya meminum minuman keras apapun jenisnya, karena dapat merusak mental maupun kesehatan serta berpotensi dapat menimbulkan gangguan kamtibmas bahkan tidak jarang berurusan dengan hukum.

Baca juga:  Kunjungi Pasar Tradisional Babinsa Pastikan Stabilitas Harga Sembako masih stabil

Selanjutnya para remaja tersebut diberi arahan setelah itu diminta pulang ke rumah masing–masing.

la menambahkan, jika pihaknya akan terus melaksanakan operasi Pekat ke beberapa lokasi rawan. Operasi ini dalam rangka menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Pasalnya beberapa hari ke depan, umat islam akan menjalani ibadah puasa. Jadi kami berharap adanya kerja sama dari masyarakat.

Baca juga:  Babinsa Hadiri Syukuran Kebun Tebu DPC APTRI Wilker PG Jatitujuh

la berharap kepada masyarakat, jika di sekitar lingkungannya menyaksikan adanya kegiatan remaja yang meresahkan masyarakat, dan apalagi dengan terang terangan remaja tersebut lagi pesta miras, segera laporkan ke kami. Semua kegiatan ini demi masyarakat juga.

Masyarakat yang nanti akan menjalankan ibadah puasa biar berjalan aman dan damai.

“Selain itu, kegiatan operasi pekat ini juga bertujuan untuk mencegah aksi kriminal akibat dampak miras yang akhir-akhir ini sering terjadi,” pungkasnya. (Zamhari)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *